Senin, Mei 03, 2021

Iklan Berdasarkan Media yang Dipakai

| Senin, Mei 03, 2021

Seperti pada subtema 1 yang telah kita pelajari, iklan berdasarkan media yang dipakai terdapat 2 jenis yaitu iklan media cetak dan iklan media elektronik. Nah, di sini akan kita kupas satu persatu.


IKLAN MEDIA CETAK

Jenis iklan ini dipasang pada media yang memakai teknik cetak, baik itu berupa laser, sablon, letterpress, dan lain-lain. Contoh iklan cetak sering kita lihat di surat kabar, majalah, tabloid, poster, stiker, dan lain sebagainya. Di era digital sekarang ini, iklan media cetak cenderung menurun hal ini disebabkan karena media cetak seperti koran, majalah, tabloid dan lainnya, kini kurang diminati dibandingkan dengan iklan di media maya/digital. Namun iklan pada media harganya cenderung lebih murah daripda iklan pada media eletronik.  

Ciri-ciri iklan media cetak : 
  • Cenderung ditulis dengan bahasa formal.
  • Dibatasi oleh kolom dan baris.
  • Kalimat cenderung panjang dan rinci.
Iklan media cetak dibagi ke dalam beberapa jenis, yaitu

Iklan kolom, iklan kolom adalah iklan yang pemuatannya memanfaatkan beberapa bagian kolom dari halaman surat kabar atau majalah.

Ciri-ciri iklan kolom
  • Terdiri atas ilustrasi/gambar/foto/bagan dan kata-kata.
  • Ukurannya lebih besar dari/pada iklan baris, bahkan ada yang penuh satu halaman koran.
  • Berisi penawaran, ajakan, dan bujukan untuk membeli produk/barang yang ditawarkan. Bisa juga berupa iklan pribadi atau keluarga yang berisi misalnya berita pernikahan, berita duka cita, atau ucapan terima.
Macam-macam atau jenis media cetak yang paling sering digunakan di Indonesia antara lain adalah koran, majalah, tabloid, buku, brosur, selebaran, flyer, billboard, banner, spanduk, poster, dan masih banyak lagi.

Iklan yang ditampilkan di media cetak biasanya 2 dimensi, disertai dengan tulisan, kata-kata, caption, teks, slogan atau kalimat yang menarik serta dibumbui dengan desain, gambar, atau foto background yang membuat orang penasaran.

Berikut ini contoh dari iklan di media cetak

Iklan baris, iklan baris adalah  iklan kecil (singkat) berisi penawaran/informasi tentang sesuatu yang terdiri atas beberapa baris saja.Iklan baris disebut juga iklan mini.

Ciri-ciri iklan baris yaitu:
  • Terdiri atas 2 sampai 3 baris. Informasi yang terkandung di dalamnya hanya informasi penting saja. Ditulis secara singkat, padat, namun jelas.
  • Dikelompokkan sesuai dengan jenis barang atau jasa yang ditawarkan.
  • Berupa kalimat-kalimat pendek dan biasanya menggunakan singkatansingkatan untuk menghemat tempat.
  • Sebagian iklan baris dilengkapi dengan gambar ukuran kecil dan tidak berwarna.
  • Dilengkapi dengan nomor telepon penjual untuk dihubungi pembeli.
  • Tidak menggunakan ilustrasi grafis.
  • Biaya pemasangan tergolong murah karena tidak membutuhkan tempat yang lebar.
Berikut contoh iklan baris 

Nah sekarang media cetak yang akan digunakan untuk penempatan sebuah iklan itu apa saja? 
Media cetak yang digunakan seperti;
  1. koran 


  2. majalah

  3. banner

  4. brosur

  5. flyer

  6. spanduk

Perbedaan flyer dan brosur adalah flyer merupakan media yang hanya terdiri dari 1 halaman saja baik muka maupun flyer bolak balik, sedangkan brosur bisa dilipat maksimal dua kali sehingga menjadi tiga bagian utama.


IKLAN MEDIA ELETRONIK
Iklan elektronik adalah iklan yang penyebarannya menggunakan media elektronik. Iklan elektronik banyak jenisnya. Tiga di antaranya adalah iklan radio, iklan televisi, dan iklan internet.

Ciri-Ciri Bahasa Iklan Elektronik
  1. Menggunakan bahasa yang singkat, padat, menarik, dan jelas.
  2. Menggunakan bahasa yang memikat dan memiliki daya sugesti.
  3. Menggunakan kata konotasi positif
  4. Isinya bersifat objektif, jujur, singkat, jelas, dan menarik.
Iklan radio
Iklan radio memiliki karakteristik hanya dapat didengarkan melalui audio/suara saja. Suara tersebut dapat berupa suara alam, suara manusia, musik. 


Iklan televisi
Iklan televisi memiliki karakteristik tulisan, gambar, suara, dan gerak. Oleh karena itu iklan ini sangat menarik dan impresif. 


Iklan internet
Iklan ini memanfaatkan media internet untuk memberikan informasi pada masyarakat. Iklan internet dapat disampaikan dalam bentuk website, blog, maupun youtube. Iklan internet ini disampaikan dengan video atau gambar animasi. Unsur iklan pada internet sama dengan unsur iklan pada televisi, yaitu tulisan, gambar, gerak dan suara. 


Perbedaan iklan pada media cetak dan media eletronik 









Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hanya komentar membangun yang diterima, diharapkan tidak ada titipan link di sini