Masyarakat Indonesia dirahmati Tuhan akan keberagamannya, dan hidup rukun tepo seliro merupakan sifat khas bangsa kita. Hidup yang diselimuti sikap rukun antarsesama akan menciptakan persatuan dan kesatuan. Sikap rukun juga mencerminkan kepedulian terhadap sesama, dan mengutamakan kepentingan umum daripada kepentingan pribadi.
Contoh hidup rukun dalam persatuan dan kesatuan dapat kita lihat dibawah ini,
- Bekerjasama membetulkan lampu jalan yang mati,
- Kerjabakti meratakan jalan yang berlubang
- Gotong royong membangun lingkungan hijau sekitar rumah
- Saat di sekolah, kita melakukan piket membersihkan kelas bersama.
Maknanya adalah
- Masyarakat dapat menjalin rasa kebersamaan dan seling melengkapi antara satu sama lain.
- Masyarakat dapat menjalin rasa kemanusiaan dan sikap toleransi serta rasa harmonis untuk hidup berdampingan secara rukun dan damai.
- Masyarakat dapat menjalin rasa persahabatan, kekeluargaan, dan sikap tolong-menolong antarsesama, serta sikap nasionalisme.
Keragaman budaya di antaranya berupa upacara adat, rumah adat, tari-tarian, dan lagu daerah.
Bhinneka Tunggal Ika merupakan semboyan bangsa Indonesia yang mengungkapkan baghawa persatuan dan kesatuan yang tercipta berasal dari keberagaman. Bhinneka Tunggal Ika artinya berbeda-beda tetapi tetap satu jua. Maknanya adalah walaupun kita terdiri dari berbagai suku, budaya, dan agama yang berbeda namun kita tetap satu bangsa yaitu bangsa Indonesia.
Bendera merah putih sebagai lambang negara merupakan identitas bangsa yang bersatu padu di bawah falsafah Pancasila dan konstitusi UUD 1945.
Hidup rukun harus dilakukan semua elemen masyarakat tanpa kecuali. Inilah yang harus selalu kita upayakan dalam kehidupan sehari-hari.
Yuuuuk selalu jaga kerukunan terhadap teman dan siapa saja di sekitar kita!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Hanya komentar membangun yang diterima, diharapkan tidak ada titipan link di sini